Pemkot Palopo

Wakil Ketua DPRD Makassar Hadiri Pelantikan Pengurus IKA Smansa

Makassar,4Menit.Com – Wakil Ketua DPRD Kota Makassar, Andi Suharmika, yang juga alumnus SMA Negeri 1 (Smansa) Makassar, menghadiri pelantikan pengurus pusat Ikatan Alumni (IKA) Smansa Kota Makassar pada Ahad (3/8/2025).

Kegiatan yang digelar di Makassar ini turut dihadiri sejumlah tokoh alumni, termasuk Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin.

Dalam sambutannya, Munafri menekankan pentingnya peran dunia pendidikan dalam menghadapi berbagai tantangan perkotaan, salah satunya masalah sampah dan kebersihan lingkungan.

“Saya menghadiri pelantikan Pengurus Pusat IKA Smansa. Di tengah suasana hangat bersama para alumni, saya menyampaikan pentingnya peran dunia pendidikan dalam menghadapi tantangan kota kita, salah satunya soal sampah dan kebersihan,” ujar Munafri melalui akun media sosialnya.

Munafri mengungkapkan, Makassar menghasilkan sekitar 1.400 ton sampah setiap hari, sehingga perubahan perlu dimulai dari lingkungan sekolah.

“Smansa bisa menjadi sekolah percontohan pengelolaan sampah, mulai dari pemilahan limbah, biopori, komposter, hingga membangun kebiasaan hidup hijau sejak dini,” tambahnya.

Ia juga mengajak IKA Smansa menjadi organisasi alumni yang aktif memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan menjadi motor penggerak kepedulian lingkungan di Kota Makassar.

 

PELANTIKAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *