Munafri Arifuddin Berduka, Trisal Akhmad Sampaikan Belasungkawa

PALOPO,4Menit.Com-Duka Cita menyelimuti keluarga besar Munafri Arifuddin calon Walikota Makassar terpilih periode 2025-2030

Kabar meninggalnya Ayahanda Komisaris PSM Makassar tersebut telah beredar luas ke seantero Sulawesi Selatan.

Sebuah pesan singkat yang diterima redaksi media ini bertulis “Innalillahi Wainna Ilaihi Rodjiun, Saya bersama dengan Pak Ahmad Syarifuddin menyampaikan turut berduka dan berbela sungkawa atas meninggalnya Almarhum.Semoga Amal Ibadahnya di terima di sisi Allah SWT.

Begitu isi pesan WA yang si sampaikan Trisal Tahir pada Minggu (12/01/2025) setelah mendengar kabar duka meninggalnya Ayahanda Munafri Arifuddin

Diketahui ayahanda Munafri Arifuddin, bapak Haji Arifuddin Katta SH, MSi telah berpulang ke Rahmatullah pada Minggu, (12/01/2025) sekitar pukul 17.40 WITA di RSUD Majene.

Rencananya, almarhum disemayamkan di rumah duka di Jalan RA Kartini, belakang RSUD Majene, Sulawesi Barat, Senin (13/1/2025).(*)

 

 

Pasangiklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *