DPRD Makassar

Kerjasama PT Aweidhia dan Politeknik Palopo, Lepas Taruna Berlayar ke Kancah Internasional

PALOP0,4Menit.Com – Harapan dan kebanggaan menyelimuti Politeknik Palopo saat secara resmi melepas taruna pelayaran terbaiknya untuk mengikuti Program Praktik Laut (Prala) melalui perusahaan pelayaran PT Aweidhia milik pengusaha nasional Trisal Tahir.

Selama Program Prala berlangsung para taruna akan mengaplikasikan teori pelayaran yang selama ini mereka tekuni di bangku kuliah ke dalam dunia kerja nyata di atas kapal.

Taruna yang dinyatakan lulus seleksi kompetensi dan kelayakan tersebut adalah Rivaldi, sementara itu, sebelumnya pada tahun 2025 taruna lainnya, Muh. Irzat telah lebih dulu mengikuti program prala melalui jalur yang sama. Keduanya berhasil melewati tahapan tes ketat sebelum akhirnya dinyatakan siap berlayar.

Rivaldi dijadwalkan bergabung dengan kapal jenis Bulk Carrier, MV Danae, yang akan beroperasi di wilayah Vietnam dalam waktu dekat. Sementara rekannya, Muh. Irzat, telah memperkuat jajaran kru di MV Zeus dan dijadwalkan akan kembali pada bulan ini setelah menyelesaikan masa pelatihannya.

Direktur Politeknik Palopo, H. Kemal Eden Abubakar, SE.MM, saat dikonfirmasi awak media 4Menit.com, Jumat,(15/01/2026) mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas terjalinnya kerja sama strategis ini.

“Alhamdulillah, ini adalah awal yang sangat baik bagi Politeknik Palopo. Kerja sama ini membuka pintu besar bagi taruna kami untuk belajar langsung di dunia industri pelayaran,” ujarnya.

Ia berharap kemitraan dengan PT Aweidhia dapat terus berlanjut dan semakin luas, sehingga memberi kesempatan lebih besar bagi generasi muda Palopo untuk mendalami ilmu pelayaran dan mampu bersaing di level internasional.

“Atas nama seluruh manajemen Politeknik Palopo, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Trisal Tahir atas kepercayaan dan ruang kerja sama yang strategis ini. Ini bukan hanya langkah maju bagi taruna kami, tetapi juga bagi masa depan Politeknik Palopo,” pungkasnya.



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *