Banner Promo

Kota Palopo Masuk 3 Besar Daerah Teraktif dalam Pembinaan Jasa Konstruksi

PALOPO – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Palopo kembali menorehkan prestasi membanggakan setelah meraih Juara II Kategori Keaktifan Penyelenggaraan Jasa Konstruksi tingkat kota se-Sulawesi pada Kompetisi Tenaga Kerja Konstruksi (TKK) Wilayah Sulawesi 2025.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung Direktur Kompetensi dan Produktivitas Tenaga Kerja Konstruksi Kementerian PUPR, Ir Kimron Manik MSc, pada penutupan kompetisi di Kantor Balai Jasa Konstruksi Wilayah VI Makassar, Rabu (26/11/2025). Wali Kota Palopo, Hj Naili Trisal, hadir menerima penghargaan tersebut.

Kepala Balai Jasa Konstruksi Wilayah VI Makassar, Siti Nurrusiah, menjelaskan bpenilaian dilakukan secara komprehensif selama satu tahun, mencakup seluruh perangkat daerah di enam provinsi Sulawesi.

Aspek yang dinilai meliputi intensitas pembinaan tenaga kerja konstruksi, pelaksanaan pelatihan, peningkatan kompetensi, hingga capaian sertifikasi tenaga ahli dan tenaga terampil.

“Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi kepada daerah yang memiliki komitmen tinggi dalam pengembangan jasa konstruksi,” ujarnya.

Wali Kota Palopo, Hj Naili Trisal, menegaskan capaian tersebut menjadi bukti nyata keseriusan Pemerintah Kota Palopo dalam memastikan pembangunan infrastruktur berjalan dengan standar kualitas tinggi melalui SDM yang kompeten.

“Tenaga kerja konstruksi yang tersertifikasi adalah kunci pembangunan yang aman dan berkelanjutan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Palopo, Harianto, menilai penghargaan tersebut merupakan hasil kerja kolektif seluruh jajaran dinas dengan dukungan penuh dari kepemimpinan wali kota.

“Kami terus memperkuat Sub Urusan Jasa Konstruksi untuk memastikan setiap proyek infrastruktur di Palopo dikerjakan oleh tenaga kerja yang kompetensinya terverifikasi,” katanya.

Harianto menambahkan, pihaknya akan terus meningkatkan target sertifikasi dan kualitas pelatihan tenaga kerja konstruksi pada tahun-tahun mendatang.

DPRD Makassar

Pemkot Palopo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *