Kepala Dinas Pemuda Dan Olahraga Kota Makassar Hadiri Kegiatan Phinisi Sailing, Fadly Padi Isi Materi Urban Farming
MAKASSAR,4Menit.Com — 18 November 2025 — Kegiatan Phinisi Sailing menjadi salah satu rangkaian berharga dalam agenda Pemilihan Duta Pemuda Kota Makassar Tahun 2025. Program ini tidak hanya menawarkan pengalaman pelayaran budaya, tetapi juga menjadi wadah pembelajaran dan penguatan peran pemuda dalam berbagai sektor.
Acara tersebut turut dihadiri Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Makassar, Syamsul Bahri, S.IP., M.Si., yang memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan kegiatan serta mendorong peserta untuk memanfaatkan momentum ini sebagai ruang pengembangan diri.
Turut hadir pula musisi nasional kebanggaan Indonesia, Andi Fadly Arifuddin, SE, yang menjadi pembicara dalam sesi sharing session. Fadly membawakan materi bertema “Urban Farming dan Youth Movement”, yang mengajak para peserta untuk lebih peduli terhadap isu lingkungan, kemandirian pangan, dan gerakan pemuda yang berdampak positif bagi masyarakat.
Kehadiran Fadly tidak hanya memberikan wawasan baru, tetapi juga menjadi sumber motivasi bagi para finalis Duta Pemuda. Ia menekankan pentingnya peran generasi muda untuk terus berkreasi, menjaga nilai-nilai budaya, serta berkontribusi dalam pembangunan daerah melalui aksi nyata.
Kegiatan Phinisi Sailing ini diharapkan menjadi momen yang memperkuat kapasitas para peserta sebelum memasuki tahap pemilihan berikutnya, sekaligus menanamkan karakter kepemimpinan yang berorientasi pada perubahan dan inovasi.














