Pemkot Palopo Gelar Bukber Dalam Rangka Safari Ramadhan 1446 H, Pj. Walikota Ingatkan Pentingnya Menjaga Silaturahmi
Pemkot Palopo Gelar Bukber Dalam Rangka Safari Ramadhan 1446 H
PALOPO,4Menit.Com – Pemerintah Kota Palopo bersama unsur Forkopimda dan Masyarakat, melaksanakan kegiatan buka puasa bersama di Halaman Kantor Kecamatan Wara Timur Kota Palopo. Rabu, (12/3/2025).
Kegiatan buka puasa bersama ini dihadiri oleh Pj. Wali Kota Palopo, Drs. H. Firmanza DP, SH, M.Si., dan para pimpinan instansi vertikal.
Dalam sambutannya, Firmanza DP mengatakan bahwa kehadiran Pemerintah dan masyarakat di acara ini, yaitu bertujuan untuk membangun silaturahmi.
“Kehadiran kita di sini bagaimana kita bisa membangun silaturahmi antara Pemerintah dan masyarakat, sebagaimana yang sudah terjalin selama ini dan terus kita jaga,” kata Firmanza DP.
Firmanza DP juga menuturkan bahwa Kota Palopo akan melaksanakan Pemilihan Suara Ulang (PSU). Ia menyampaikan kepada masyarakat agar tetap menjaga kedamaian, sehingga PSU bisa berjalan aman nantinya.
“Kita di Palopo ada PSU, Pilkada Palopo ini diulang, kita tetap laksanakan dan kita akan tetap buktikan agar tetap berjalan aman. Mari kita jaga kedamaian di kota Palopo ini,” pungkasnya.
Dalam kesempatan itu, Firmanza DP menekankan kepada Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Palopo agar kiranya dapat menambah mobil pengangkut sampah.
“Kiranya Kadis LH agar menambah Armada, hal ini untuk menjaga kebersihan Kota Palopo, karena yang ingin dilihat oleh masyarakat yaitu kebersihan,” jelas Firmanza DP.
Setelah memberikan sambutan, kegiatan ini dilanjutkan dengan penyerahan sertifikat rumah ibadah oleh Pj. Wali Kota Palopo kepada pengurus Masjid.
Dalam penyerahan ini, Pj. Wali Kota didampingi oleh Kepala Kantor Pertanahan Kota Palopo.
Untuk diketahui, penyerahan sertifikat ini merupakan program Pemerintah Kota Palopo bekerjasama dengan Kantor Pertanahan untuk memberikan sertifikat kepada rumah ibadah secara gratis.
Selain itu, adapun pembawa hikmah dalam kegiatan buka puasa bersama ini, yaitu Ustadz Amal Latif, S.Ag.
Turut hadir para Asisten Setda Kota Palopo, para kepala OPD, jajaran TP-PKK, Camat dan para Lurah se-Kecamatan Wara Timur. (Kominfo)